Home

  • Freaker

    Selamat Datang

    Selamat datang freaker !! Blog ini resmi saya rilis setelah 2 hari di permak.Silahkan untuk menikmati setiap tulisan yang ada
  • Kotak Biru Berhiaskan Pita Merah Jambu

    Kotak Biru Berhiaskan Pita Merah Jambu

    Anggun..Mungkin itulah yang tergambar pertama kali dalam benaknya saat berpapasan dengan seorang gadis di Taman Anggrek 5 tahun yang lalu..
  • Ameliorate

    Ameliorate

    Banyak hal yang menarik , bila memandang hidup yang kita jalani lewat berbagai prespektif.Ketika hidup dirasa tak adil , ketika menghakimi
  • Malam Terakhir di Mekkah

    Malam Terakhir di Mekkah

    Pagi menjelang subuh pkl 1.00 AST – 6.00 WIB Wajah cantiknya semakin tersapu oleh dinginnya malam, lengkungan garis hitam
  • Ku Harap Esok

    Pertama kalinya lagi aku seperti ini, seperti kacau semacam tak bisa lepas dari sesuatu yang entah itu apa entah aku tidak mengerti.

Kamis, 23 Juni 2011

Gengsisme…(faham kegengsi-gengsian)

Posted by Freaking Writer | On: , |
Halah,niatnya pengen disejajarkan sama Marxis,Hitler,Mussolini atau Lenin..
Tapi bedanya,faham yang saya kemukaan tidak bersifat ideologi..
Loh!?Bukanya faham itu ideologi ya!?
Ah sekarep mu lah..
Tapi yang lebih penting,sebenernya gengsi itu apa siy!?
Dalam pendefinisian otak pentium 10 prosesor 100THz(Tera hertz,1 tera sama dengan 1000 Giga) yang saya miliki,gengsi adalah suau perasaan enggan atau malu terhadap suatu hal.Baik berupa aktifitas maupun kebendaan.Ayo yang otaknya masih pentium setengah,ada yang mau ngasih asumsi laen!?

(hhee,becanda denk!!)
Contohnya kalo kita di suruh ngamen di perempatan,ngerasa gengsi gak!?
Saya siy ia,bukan karena malu diliatin orang.
Tapi gak pede sama suara saya yang serak-serak bikin basah :P..
Nah,lalu apa siy yang menjadi penyebab timbulnya rasa gengsi itu!?
Mungkin kebiasaan..
Pola prilaku rutinitas,dan ketika pola tersebut berubah,ada ketidaksiapan mental yang membuat kita merasa malu atau gengsi..
Misalnya,yang biasa naik mobil dianter supir trus tiba-tiba harus naik angkot,bisa aja dia jadi gengsi.Karena gak mau keliatan sama temenya atau apalah..
Jadi elu gengsi naik angkot ya bay!?
Siapa bilang!?
Naik angkot itu pleasure tau..
Apalagi di Bandung..
Prikitiw,tiap hari ngeliatin rok tinggi (Tanduk iblis muncul..!!)
Dan sebenernya,angkot bukanya hanya sebagai transportasi bagi saya..
Tapi juga sosialisasi..
Miniatur dari kehidupan sehari-hari..
Ada pepatah bilang "Kalo mau ngeliat karakter asli seseorang,suruh dia naik angkot trayek Singaparna-Tasik" (halah,itu pepatah pribadi loh..)
Emang napa yuk jurusan itu!?
Ya aloh eta anu namina ngetem gustii..
Jarak 5 kilo aja ampe 1 jam..
Dan kita belajar untuk bersabar..
Menahan diri menjadi egois..
Juga bau-bau makhluk tropis yang menyeruak di ubun-ubun..

Okey,balik ke topik..
Lalu gengsi itu harusnya di gimanakan!?
Buang tu jauh-jauh gengsi!!
Menurut pakar kejiwaan yang bathinya baru sembuh,Mulyani.Orang yang menganut faham gengsisme itu tak ubahnya seperti orang sombong..
Karena dalam konteks pemikiran orang yang memiliki rasa gengsi,dirinya tidak pantas untuk melakukan pekerjaan tertentu.Dia menilai dirinya lebih baik dan memiliki kasta diatas orang lain yang melakukan pekerjaan tersebut.Lalu,bukankah Nabi kita tercinta tidak menyukai orang-orang yang mengagumi diri pribadi secara berlebihan!?Dan kenapa kita masih harus tetap gengsi!?
Sebenarnya tidak sulit kalau ada kemauan.
Karena masalah dan kesulitan itu timbul karena kita mengkategorikanya seperti itu.
Padahal,hidup itu indah!!(Judul buku yang saya baca beberapa waktu lalu..)
Seperti yang dinyanyikan jason mraz,lalala life is wonderfull..
Atau iklan rokok,enjoy aja!!
Tentu dengan mensyukurinya,kita bisa ikhlas menerima sesuatu..
Dan saya bersyukur hidup di zaman sekarang ini..
Karena,saya bertemu MySQL,PHP,Apache,Pascal,Java dan rentetan bilangan biner ..
Dan anda!?
Just find out your priceless thing,and…….
You can imagine by yourself,don't you!?



Simak Juga Posting Lainnya: